Jumat, 29 Januari 2010

Resep Kipo

KIPO

Bahan:
Untuk kulit
- 1 kg tepung ketan
- 1 sendok kapur sirih
- Segenggam daun suji

Untuk isi (enten-enten)
- 1 kg kelapa muda
- ¾ kg gula jawa
- Garam secukupnya
- Nangka yang dicincang halus
- 1 Sendok makan tepung sagu


Alat-alat:
- Cobek sebagai alat pemanggang
- Daun pisang sebagai alas memanggang dan diolesi minyak goreng
- Baskom sebagai tempat membuat adonan
- Wajan sebagai tempat membuat enten-enten

Cara membuat:
- Adonan kulit
Tepung ketan, air kapur sirih, dan daun suji ditumbuk lalu diambil airnya. Dibuat adonan sampai tercampur semua.
- Adonan isi (enten-enten)
Parut kelapa kemudian masukkan gula jawa, nangka yang ditumbuk halus, dan garam secukupnya ke dalam wajan. Setelah itu panaskan sambil ditambahkan tepung sagu dan aduk-aduk sampai kecoklatan.
- Penyelesaian
Ambil adonan untuk kulit sebesar kelereng kemudian pipihkan dan tengahnya kita beri enten-enten sedikit lalu dilipat, dibentuk menyerupai pastel mini. Taruh adonan tadi di atas daun pisang dan siap dipanggang di cobek. Pangganglah adonan sambil di bolak-balik sampai masak.
Tulisan ini adalh tugas PKK saya waktu kelas VII

Molekul, Ion, Atom, dan Elelktron

Ion
1. Apakah yang dimaksud dengan ion?
2. Apakah yang dinamakan kation dan anion? Berikan contoh masing-masing 4!
3. Bagaimana proses pembentukan ion?
4. Apakah yang terjadi jika tubuh kekurangan ion?

Jawaban

1. Ion adalah atom atau kumpulan atom yang bermuatan listrik.
2. Kation : Atom yang kehilangan elektron dan berubah menjadi ion positif.
Contoh : Na+, K+, Mg2+, Al3+
Anion : Atom yang menerima tambahan elektron dan berubah menjadi ion negatif
Contoh : Cl-, Br-, S2-, N3-
3. Kation : Berasal dari atom logam/gugus atom yang melepaskan elektron.
Anion : Berasal dari atom nonlogam/gugus atom yang mendapatkan tambahan elektron.
4. Tubuh kita akan menjadi lemah karena aliran listrik tidak bisa lewat. Kekurangan ion yang parah dapat menyebabkan penyakit hingga kematian.

Molekul
1. Apakah yang dimaksud dengan molekul ?
2. Sebutkan perbedaan antara molekul unsur dan molekul senyawa!
3. Berikan contoh beberapa macam molekul yang terdapat dalam kehidupan sehari-hari!
4. Apakah yang terjadi jika lapisan ozon (O3) dibumi mulai menipis ?

Jawaban

1. Molekul adalah partikel netral yang terdiri dari dua atau lebih atom, baik atom sejenis maupun atom yang berbeda yang bergabung melalui reaksi kimia.
2. Molekul unsur dibentuk dari atom-atom yang sejenis.
Molekul senyawa dibentuk dua atau lebih atom yang berbeda melalui reaksi kimia.
3. Oksigen (O2), Ozon (O3), Air (H2O), Karbon Dioksida (CO2), Karbon Monoksida (CO)
4. Pemanasan global.
Mematikan kehidupan di muka bumi.
Atom

1. Apakah yang dimaksud dengan atom?
2. Jelaskan partikel-partikel dasar atom!
3. Jelaskan beberapa model struktur atom !
4. Apa perbedaan atom !

Jawaban

1. Atom adalah bagian terkecil dari suatu unsur yang masih memiliki sifat unsur tersebut.
2. Partikel-partikel atom yaitu
- Proton : Partikel yang bermuatan positif
- Elektron : Elektron bermuatan negatif
- Neutron : Partikel subatomik yang tidak bermuatan (netral)
3. Struktur atom
- Atom Thomson : menyatakan bahwa atom merupakan bola padat (pejal) yang bermuatan positif
- Atom Rutherford : menyatakan atom tersusun atas inti atom yang bermuatan positif dan di sekelilingnya beredar elektron yang bermuatan negatif
- Atom Bohr : mirip dengan sistem tata surya kita. Pusat atom adalah inti atom yang terdiri atas proton dan neutron. Massa inti atom lebih besar dari massa elektron. Oleh karena itu elektron mengelilingi inti atom.
4. Perbedaan
- Atom Thomson : dipermukaannya tersebar elektron yang bermuatan negatif. Elektron-elektron seperti dalam butiran kismis dalam roti.
- Atom Rutherford : inti atomyang bermuatan positif dan sekelilingnya beredar elektron yang bermuata negatif.
- Atom Bohr : pusat atom adalah inti atom yang terdiri atas proton dan neutron. Massa inti atom jauh lebih besar daripada massa electron

Tugas ini saya buat saat ditugasi Bu Salmia

Zat Aditif

PEMANIS

1. Apa fungsi dari bahan pemanis ?
2. Bahan-bahan alami apasajakah yang biasanya digunakan sebagai pemanis alami ?
3. Sebutkan keuntungan dan kerugian menggunakan pemanis buatan !
4. Sebutkan beberapa jenis pemanis buatan yang diijikan pemakaiannya !

Jawaban :

1. Untuk memberi rasa manis pada makanan/bahan makanan.
2. Gula pasir, gula merah, gula tebu, gula batu, gula kelapa,.
3. Keuntungan :
- Mengurangi resiko penderita diabetes.
- Mengurangi resiko penderita obesitas.
- Dapat diproduksi dalam skala besar.
- Memiliki tingkat kemanisan yang tinggi.
- Kandungan kalorinya kecil.
Kerugian :
- Menyebabkan kanker kandung kemih (Sakarin dan Siklamat)
- Menyebabkan diare (Sorbitol)
- Menyebabkan kanker (Nulsin)
4. Aspartam, Acesulphame K, Sorbitol, Neotam

PENGAWET

1. Apa fungsi dari bahan pengawet ?
2. Bahan-bahan alami apa sajakah yang biasanya digunakan sebagai pengawet alami ?
3. Sebutkan keuntungan dan kerugian menggunakan bahan pengawet buatan !
4. Sebutkan beberapa jenis pengawet buatan yang diijinkan pemakaiannya !

Jawaban :

1. - Untuk mencegah kerusakan makanan yang disebabkan oleh mikroorganisme (bakteri/khamir/kapang)
- Menghambat pertumbuhan jamur, bakteri, ragi, kapang pada makanan.
2. Gula dan garam. Bahan ini biasanya untuk membuat manisan, asinan, telur asin, dan ikan asin, dll. Makanan-makanan tersebut menjadi awet karena mikroba yang kontak langsung dengan bahan makanan mengalami dehidrasi (kekurangan air) karena air yang terdapat di dalam tubuh mikroorganisme tertarik keluar.
3. Keuntungan :
- Makanan lebih tahan lama
- Masakan tidak mengandung bakteri karena bakteri mati.
Kerugian :
-Jika penggunaan berlebihan dapat menyebabkan alergi (asam Benzoat), keracunan (garam netrit)/membahayakan kesehatan

4. Sulfit, garam nitrat, garam nitrit, asam sorbet, asam propanat, natrium propinat, asam bensoat, natrium benzoate dan asam asetat.


PEWARNA
1. Apa fungsi dari bahan pewarna ?
2. Bahan-bahan alami apasajakh yang biasanya digunakan sebagai pewarna alami ?
3. Sebutkan keuntungan dan kerugian menggunakan bahan pewarna sintetis !
4. Sebutkan beberapa jenis pewarna alami dan sintetis yang diijinkan pemakaiannya di Indonesia !

Jawaban :
1. Memberi warna pada makanan supaya orang tertarik.
2. – kunyit -wortel
-gula kelapa -bunga belimbing sayur
-daun pandan
3. Keuntungan :
- warna lebih stabil
- tidak mengubah aroma makanan aslinya
- mudah mendapatkannya
Kerugian :
-lama kelamaan akan menjadi penyakit. Seperti kanker
4.
Pewarna alami /Nama Nomor /indek /Pewarna sintetik /Nama /Nomor indek
Merah /Alkanat /75520/ Merah/ Carmonisine/ 14720
Merah /Cochineal /red /75470/ Merah Amaranth /16185
Kuning /Annatto /75120 /Oranye/ Sunsetyellow FCF /15985
Kunng/ Karoten/ 75130/ Kuning/ Tartazine/ 19140
Kuning/ Kurkumin/ 75300/ Kuning /Quineline Yellow/ 47005
Kuning/ Safron/ 75100/ Hijau/ Fast green FCF/ 42053
Hijau /Klorofil /75810 /Biru /Brilliant blue FCF/ 42090
Biru /Ultramarin/ 77007 /Biru /Indigo carmine /42090
Coklat/ Karamel / Ungu/ Violet GB /42640
Hitam/ Carbon Black/ 77266
Hitam /Besi Oksida/ 77499
Putih /Titanium Oksida/ 77891


PENYEDAP RASA DAN AROMA SERTA PENGUAT RASA

1. Apa fungsi dari bahan penyedap ?
2. Bahan-bahan alami apasajakah yang biasanya digunakan sebagai penyedap alami ?
3. Sebutkan beberapa jenis penyedap buatan !
4. Sebutkan keuntungan dan kerugian menggunakan bahan penyedap !

Jawaban :
1. Fungsinya untuk meningkatkan citarasa makanan sehingga menambah rasa nikmat dan menekan rasa yang tidak diinginkan.
2. Bawang putih, bawang bombai, garam, rempah-rempah, cuka, merica, jahe, gula, lengkuas, seledri, serai, dan daun bawang.
3. MSG (Monosodium Glutamate)
Garam Gualinat
Garam Inosinat
4. Keuntungan :
-rasa makanan jadi lebih enak/gurih
-meningkatkan citarasa makanan
-menambah rasa nikmat
-menekan rasa yang tidak diinginkan
Kerugian :
-dapat menimbulkan CRS (Chinese Restaurant Syndrom)
-membuat ketagihan
Tulisan ini saya buat saat ditugasi Bu Salmia

Hambatan Jenis

Hambatan jenis (resistivitas) adalah faktor kesebandingan (merupakan ciri khas suatu bahan) antara R bahan tersebut dan panjangnya pada arah arus yang melewati (l), serta kebalikan luas A. Nilai hambatan jenis berbeda untuk masing-masing zat.
Berdasarkan nilai hambatan jenis, sebuah benda dapat dikelompokkan menurut kemampuannya menghantarkan listrik. Penghantar listrik yang baik disebut konduktor. Contohnya adalah tembaga, besi, emas, larutan garam (NaCl), larutan asam (H2SO4), dan larutan basa (NaOH). Sedangkan penghantar listrik yang tidak baik disebut isolator. Contohnya adalah mika, plastik, alkohol, minyak tanah, karet, dan larutan gula. Benda yang dapat berfungsi sebagai konduktor atau isolator disebabkan perlakuan yang diberikan kepadanya disebut semikonduktor. Contohnya adalah selenium (Se), Silikon (Si), dan germanium (Ge).

1. Hambatan adalah perlawanan yang dilakukan suatu bahan terhadap aliran arus searah, besarnya sama dengan penurunan tegangan pada bahan tersebut dibagi arus yang melaluinya. Wujud dari hambatan ini berupa peralatan listrik, nilai hambatan pada kawat penghantar atau memang komponen yang sengaja dipasang pada rangkaian listrik. Hambatan disimbolkan dengan R, dengan satuan ohm (Ω)
2. Penghambat/resistor adalah alat yang dibuat untuk menghasilkan hambatan. Hambatan dari resistor berfungsi sebagai pengatur beda potensial/arus listrik. Berdasarkan bahan utamanya resistor dibagi menjadi 2 yaitu, resistor karbon dan resistor kumparan. Berdasarkan nilai yang dihasilkan, resistor dibagi menjadi beberapa macam diantaranya fixed resistor, resistor yang hambatannya dapat diubah, potensio, LDR, dan thermal resistor.
3. Rangkaian penghambat seri adalah dua hambatan atau lebih yang disusun secara berurutan dan tak bercabang. Kuat arus yang mengalir di setiap titiknya sama besar. Tujuan rangkaian seri adalah untuk memperbesar hambatan dan membagi beda potensial. Hambatan pada rangkaian seri dapat di tentukan dengan rumus Rs = R1 + R2 + R3 + …
Rangkaian penghambat paralel adalah dua hambatan atau lebih yang disusun secara berdampingan, bercabang, dan memiliki lebih dari satu jalur listrik. Rangkaian paralel bertujuan untuk membagi arus listrik.
Rangkaian kombinasi adalah rangkaian gabungan dari rangkaian penghambat seri dan rangkaian penghambat paralel

Tulisan ini saya buat untuk tugas fisika dari Pak Bagyo

Seleksi Alam

Kondisi alam dan lingkungan selalu berubah. Adanya bencana alam maupun persaingan serta munculnya wabah penyakit dapat menyebabkan kepunahan. Makhluk hidup dituntut dapat beradaptasi untuk mengantisipasi adanya perubahan alam tersebut. Jadi alam dengan segala keterbatasannya menyeleksi setiap individu. Individu-individu yang tidak dapat menyesuaikan diri akan punah. Sementara itu, individu-individu yang dapat menyesuaikan diri akan bertahan dan dapat mempertahankan kelangsungan hidupnya. Berikut ini beberapa contoh peristiwa seleksi alam.
a. Terjadinya spesies baru burung Finch di Kepulauan Galapagos kawasan Amerika Selatan.
Pada waktu melakukan ekspedisi di Kepulauan Galapagos, Darwin menemukan berbagai jenis burung yang sebelumnya tidak pernah dikenal. Burung-burung memiliki paruh dan kebiasaan makan yang berbeda-beda. Darwin memeperkirakan burung-burung tersebut merupakan keturunan burung Finch yang berasal dari daratan Amerika Selatan. Pada mulanya lingkungan dan makanannya yang baru. Lama-kelamaan muncullah berbagai spesies burung Finch yang baru. Berung Finch yang tidak dapat beradaptasi akan terseleksi, sehingga hanya burung-burung Finch yang mampu beradaptasi saja yang dapat bertahan hidup.
b. Zarafah yang berleher panjang
Menurut Darwin, pada mulanya tidak semua zarafah berleher panjang. Oleh karena sumber makanan mereka yang berupa daun-daun muda di pucuk-pucuk pohon yang tinggi, hanya zarafah berleher panjang saja yang dapat bertahan hidup. Zarafah-zarafah berleher pendek punah terseleksi oleh alam.
c. Punahnya dinosaurus dan reptil-reptil raksasa
Punahnya dinosaurus dan reptil-reptil raksasa lainnya diduga karena tidak dapat beradaptasi terhadap perubahan-perubahan lingkungan yang terjadi pada zaman Mesozoikum 180 juta tahun yang lalu. Para peneliti menduga bahwa pada saat itu terjadi tabrakan antara bumi dan meteor. Tabrakan tersebut menyebabkan bumi tertutup debu. Akibatnya, sinar matahari tidak sampai ke permukaan bumi. Hal ini menyebabkan tumbuhan tidak dapat melakukan fotosintesis dan akhirnya mati. Matinya tumbuhan diikuti dengan matinya dinosaurus pemakan rumbuh-tumbuhan dan akhirnya dinosaurus pemakan daging juga mati. (LKS IPA Terpadu hal 41-42)
Alam selalu mengalami perubahan yang disebabkan oleh bencana alam, keadaan suhu yang terlalu dingin atau terlalu panas, pergantian musim dan sebagainya. Adanya perubahan alam tersebut menuntut makhluk hidup untuk beradaptasi. Tidak semua makhluk hidup mempunyai kemampuan adaptasi yang sama. Akibatnya, ada makhluk hidup yang dapat bertahan hidup, namun ada pula yang musnah karena tidak mampu bertahan hidup.
Selain dipengaruhi oleh perubahan alam, kehidupan makhluk hidup di bumi ini juga dipengaruhi oleh ketersediaan makanan, parasit, pemangsa, wabah penyakit dan sebagainya. Suatu jenis makhluk hidup akan selalu berusaha untuk mempertahankan hidupnya sehingga sering terjadi persaingan antarmakhluk hidup. Makhluk hidup yang kuat akan menang, sedangkan yang lemah akan kalah dan mati atau menyingkir ke tempat lain. Makhluk hidup yang menyingkir ke tempat lain akan hidup jika mampu beradaptasi, sedangkan yang tidak mampu beradaptasi akan mati.
Seleksi alam juga terjadi pada setiap tahap kehidupan makhluk hidup, yaitu pada saat makhluk hidup belum mencapai masa reproduksi (masih muda), Pada saat masa reproduksi (dalam mencari pasangan), atau pada saat masa pembuahan dan masa embrio. Dari berbagai kemungkinan tersebut, seleksi pada masa sebelum reproduksi tampaknya paling mudah terjadi. Hal ini dikarenakan karena dengan tidak kemampuan makhluk hidup tersebut bereproduksi berarti tidak dapat mewariskan gen kepada keturunannya.

Tulisan ini saya buat untuk tugas dar Bu Marsih

Ms-DOS

Ms-DOS (Disk Operating System) adalah program Microsoft yang tampilannya hanya berupa jendela berwarna hitam yang hanya berisi tulisan,tak ada gambar, dan tidak menarik. Saat menjalankan Ms-DOS, kehati-hatian sangat diperlukan karena sekali kita melakukan kesalahan yang fatal komputer bisa saja mati, atau bila kita sering iseng-iseng misal, mengutak-atik IO monitor bisa mati atau keyboard bisa tidak berfungsi. Perintah dalam Ms-DOS disebut dengan Command. Internal Command Ms-DOS yang sudah saya ketahui adalah dir, change directory (cd), help, remove directory (rd), make directory (md), rename(ren) . Cara penggunaanya sebetulnya mudah, tetapi kita harus teliti dalam menuliskan command-nya. Bila salah sedikit bisa-bisa perintah tidak akan jalan. Penggunaan command Ms-DOS adalah sebagai berikut:
- Masuk ke MS-DOS melalui start-all programs-accessories-command prompt
- Setelah jendela Ms-DOS terbuka tulis dir
- Lalu akan muncul isi directory dari disk C
- Kalau kita ingin melihat isi directory documents and settings misalnya, cukup ketik
cd \ enter
- Kalu ketik cd\ documents and settings enter
- Kemudian ketik dir maka muncullah isi dari documents and settings
Untuk membuat directory pada Ms-Dos langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:
- Misalnya kita akan membuat folder dengan nama Coba1
- Ketik md Coba1 ,enter
- Untuk mengeceknya cukup ketik dir ,enter
Untuk mengganti nama directory langkah-langkahnya sebagai berikut:
- Misalnya nama file adalah coba1
- Ketik ren coba1 latihan1, enter
- Untuk mengeceknya cukup ketik dir, enter
Untuk menghapus directory langkah-langkahnya sebagai berikut :
- ketik rd latihan 1, enter
- untuk mengeceknya cukup ketik dir
Untuk menghapus file di dalam directory
- ketik del latihan1
- lalu muncul pilihan Y/N, bila ingin menghapus ketik Y, bila tidak ketik N
Bila masih kebingungan ketik saja help, enter

Jumat, 15 Januari 2010

Kesehatan

Kesehatan tubuh manusia sangatlah penting sebagai upaya untuk mempertahankan hidup seseorang. Tetapi dalam kehidupan nyata, kesehatan sering diabaikan. Sungguh ironis memang, kesadaran kita tentang menjaga kesehatan harus kita tingkatkan. Kita cenderung meng-anak tiri-kan kesehatan dan lebih mementingkan hidup enak ataupun ke-gengsi-an. Jajan sembarangan, merokok, makan "junk food", dll. Untuk menjaga kesehatan tidak harus minum obat, minum minuman penambah energi, isotonik, atau sejenisnya. Kita cukup mengontrol pola hidup kita. Misalnya,kita membiasakan diri bangun pagi-pagi lalu memulai hidup dengan jalan pagi atau olahraga ringan. Makan makanan yang bergizi dan bersih, selalu menjaga kebersihan, dan lain-lain. Selain itu kita juga harus menjaga pola pikir kita, bila pola pikir kita jelek maka kesehatan cenderung menurun, hingga lama kelamaan bisa menyebabkan stres. Kita juga harus selalu berpikir positif dan selalu optimis. Contohnya, saat kita sakit, jangan berpikiran yang tidak-tidak ataupun membayangkan kalau penyakitnya tidak sembuh-sembuh. Pola pikir seperti itu bisa tersugesti dan penyakit kita tidak akan sembuh-sembuh. Faktor lain yang menyebabkan kesehatan menurun adalah bila seseorang tertular penyakit dari teman hidupnya. Untuk mencegahnya, jagalah daya tahan tubuh sehingga virus tidak bisa menginfeksi tubuh. Untuk pengobatan bisa juga dengan mendatangi tempat pengobatan alternatif, misalnya akupuntur, pijat refleksi, hingga minum jamu. Tetapi sepertinya kurang bagus bila kita mendatangi rumah dukun untuk meminta kesembuhan. Lebih baik bila kita selalu berdoa kepada tuhan supaya kita selalu diberi kesehatan.