Jumat, 29 Januari 2010

Resep Kipo

KIPO

Bahan:
Untuk kulit
- 1 kg tepung ketan
- 1 sendok kapur sirih
- Segenggam daun suji

Untuk isi (enten-enten)
- 1 kg kelapa muda
- ¾ kg gula jawa
- Garam secukupnya
- Nangka yang dicincang halus
- 1 Sendok makan tepung sagu


Alat-alat:
- Cobek sebagai alat pemanggang
- Daun pisang sebagai alas memanggang dan diolesi minyak goreng
- Baskom sebagai tempat membuat adonan
- Wajan sebagai tempat membuat enten-enten

Cara membuat:
- Adonan kulit
Tepung ketan, air kapur sirih, dan daun suji ditumbuk lalu diambil airnya. Dibuat adonan sampai tercampur semua.
- Adonan isi (enten-enten)
Parut kelapa kemudian masukkan gula jawa, nangka yang ditumbuk halus, dan garam secukupnya ke dalam wajan. Setelah itu panaskan sambil ditambahkan tepung sagu dan aduk-aduk sampai kecoklatan.
- Penyelesaian
Ambil adonan untuk kulit sebesar kelereng kemudian pipihkan dan tengahnya kita beri enten-enten sedikit lalu dilipat, dibentuk menyerupai pastel mini. Taruh adonan tadi di atas daun pisang dan siap dipanggang di cobek. Pangganglah adonan sambil di bolak-balik sampai masak.
Tulisan ini adalh tugas PKK saya waktu kelas VII

0 komentar: